Coolturnesia – Kabupaten Gorontalo – Ketua TP PKK Kabupaten Gorontalo (Kabgor) Maryam Sofyan Puhi mengajak warga penerima Bantuan Langsung Tunai Sementara (BLTS), menyisihkan untuk modal usaha rumahan, di Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo, Selasa.
“Hal ini sebagai langkah awal masyarakat membangun kemandirian ekonomi melalui usaha rumahan,” kata dia.
Ia mengatakan bantuan pemerintah tidak hanya dimaksudkan untuk kebutuhan sesaat, tetapi dapat menjadi pemantik tumbuhnya usaha kecil di tingkat rumah tangga.
Menurutnya, menyisihkan sebagian BLTS sebesar Rp 900 ribu penting agar masyarakat tidak sepenuhnya bergantung pada bantuan pemerintah.
“Saya menilai, usaha kecil rumahan jika dikelola dengan baik, dapat menjadi sumber pendapatan tambahan yang signifikan bagi keluarga,” kata dia.
Maryam mengatakan, situasi ekonomi yang penuh ketidakpastian, menuntut setiap keluarga memiliki strategi kreatif dalam menjaga ketahanan ekonomi rumah tangga.
“Jenis usaha bisa beragam, misalnya pembuatan kue, kerajinan tangan, makanan olahan, hingga jasa rumahan yang dapat meningkatkan pendapatan dengan modal kecil,” jelas dia.
Kata Maryam, PKK siap memberikan pendampingan dan edukasi bagi masyarakat, terutama para ibu rumah tangga, agar mampu mengelola usaha secara sederhana dan berkelanjutan.
Ia berharap, dengan langkah ini, budaya produktif dapat tumbuh kuat di tengah masyarakat, sehingga keluarga-keluarga di Kabupaten Gorontalo lebih tanggung menghadapi tekanan ekonomi dan mampu membuka peluang usaha baru di lingkungannya.
Ketua PPK Kabgor Ajak Warga Penerima BLTS Untuk Usaha Rumahan