Coolturnesia - Gorontalo - Rangkaian kegiatan memeriahkan Festival Pesona Danau Limboto (FPDL) telah dimulai. Satu hari sebelumnya, Jumat (21-06-24), sesuai dengan janjinya pada saat apel korpri, Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo, dan jajarannya, melaksanakan olahraga rutin di Pentadio Resort, lokasi pusat penyelenggaraan FPDL.
Selain berolahraga, dia sekaligus meninjau persiapan pelaksanaan FPDL. Nelson memastikan penataan serta pembangunan panggung utama FPDL. Sehingga semuanya rampung dan siap dipergunakan pada saatnya.
Nelson Pomalingo kembali mengungkapkan beberapa sasaran digelarnya Festival Pesona Danau Limboto (FPDL) yang telah terverifikasi, sebagai salah satu Karisma Event Nusantara (KEN). Sasaran pertama adalah mencintai Danau Limboto dengan baik. Pasalnya, danau itu merupakan aset Pemerintah Kabupaten Gorontalo. Di mana banyak potensi yang terdapat di Danau Limboto, seperti pariwisata, perikanan, sumber air, dan ekologi danau.
Sasaran kedua pelaksanaan FPDL, menurut Nelson tidak hanya melestarikan danau semata, tetapi menjadi salah satu promosi daerah, sehingga investasi yang masuk ke daerah akan berkembang. Selain itu, FPDL diakuinya sebagai salah satu upaya meningkatkan ekonomi masyarakat.
“Kami target, tahun lalu kurang lebih 50 ribu pengunjung yang datang. Kalau bisa tahun ini 100 ribu pengunjung. Apalagi sekarang festival ini dilaksanakan pada saat liburan,” ungkap Bupati Gorontalo itu, didampingi Wakil Bupati, Asisten II Sekda Pemerintahan Kabupaten Gorontalo, Kepala Dinas Kominfo, serta Ketua Panitia Pelaksana FPDL, yang menjabat sebagai Asisten III Sekda Kabupaten Gorontalo.
Lebih lanjut Nelson berharap, dengan digelarnya festivall tersebut ada pengembangan budaya. Karena itu dalam rangkaian kegiatan FPDL, akan digelar carnaval budaya. Dengan adanya kegiatan menulis, menggambar, dan perkemahan yang diikuti anak-anak muda, menjadi bagian agar mereka ikut melestarikan Danau Limboto.
"yang tidak kalah penting, FPDL untuk generasi muda kita, agar mereka ikut melestarikan Danau Limboto," pungkas Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo.
Menurut rencana, Festival Pesona Danau Limboto (FPDL) akan dibuka secara resmi pada Minggu, 22 Juni 2024, di panggung utama, Pentadio Resrot, yang dibangun di tepian Danau Limboto.(*)
Pengangkatan CASN 2024 Dipercepat, ini Batas Waktunya