Sejumlah pejabat mulai dari Asisten, Staf Ahli Bupati, Pimpinan, OPD hingga Camat melakukan penandatanganan perjanjian kinerja tahun 2026 di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bone Bolango dengan Bupati Bone Bolango, Ismet Mile di Ruang Rapat Bupati, Jumat (30/1/2026). Diksominfotik

Coolturnesia – Bone Bolango – Bupati Bone Bolango Ismet Mile menegaskan seluruh pejabat Pemerintah Kabupaten Bone Bolango memiliki derajat yang sama dan tanggung jawab atas pembangunan daerah.

Pada penandatangan perjanjian kinerja 2026 di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Gorontalo, Ismet menekankan bahwa dokumen yang ditandatangani bukan sekadar formalitas, melainkan janji sakral kepada masyarakat.

“Kita semua sama, hanya berbeda ruang, fungsi dan peran. Pada akhirnya kita bekerja untuk stabilisasi daerah dan kesejahteraan masyarakat,” kata dia.

Menurutnya, fasilitas negara seperti APBD dan sistem birokrasi sudah tersedia lengkap, sehingga tidak ada alasan bagi pejabat untuk tidak bekerja sama.

Ia mengatakan, ia menginginkan kerja nyata seluruh pejabat Pemkab Bone Bolango untuk pembangun daerah.

Ismet juga mengatakan adanya evaluasi berkala setiap tiga bulan dan memberikan kewenangan penuh kepada Sekda Iwan Mustapa untuk melakukan penilaian objektif terhadap performa para pejabat.

“Saya harap para pejabat dapat berlomba-lomba untuk mendapatkan penghargaan dalam melakukan kinerja di daerah,” ungkap dia. 

Ia mengajak seluruh jajarannya untuk mengedepankan kerjasama tim dan berpesan agar setiap persoalan yang muncul dalam birokrasi tidak untuk diperdebatkan, melainkan segera mencari solusi.

0 Comments

Leave A Comment